Cara Membatalkan Tiket Kereta Api

Pernahkah anda membatalkan tiket kereta api online dan anda belum tahu cara membatalkan tiket kereta api yang telah anda pesan?Ketentuan tata cara pembatalan tiket Kereta Api sebagai berikut :
Bagaimana membatalkan tiket kereta api
Permohonan pembatalan tiket dapat dilakukan di loket stasiun selambat – lambatnya 30 menit sebelum jadwal keberangkatan Kereta Api sebagaimana tercatum dalam tiket yang telah dibeli.

Untuk tiket yang dibeli melalui Mitra Perusahaan/Channel Eksternal, apabila masih berupa bukti transaksi maka terlebih dahulu dicetak menjadi tiket, selanjutnya dapat diproses pembatalan tiket.
CARA TERBARU MEMBATALKAN TIKET KAI ONLINE -> Cara Pembatalan Tiket Kereta Api Secara Online

Proses pembatalan tiket dilakukan dengan aplikasi Railticket System/ RTS tepatnya di loket stasiun yang sudah terkoneksi dengan jaringan internet.
Syarat membatalkan tiket kereta api
Pemohon pembatalan tiket harus pemilik tiket yang bersangkutan dan dapat menunjukan bukti identitas asli yang sesuai dengan data yang tercantum pada tiket serta menyerahkan fotokopinya.
Dalam hal pemohon pembatalan tiket bukan pemilik tiket yang bersangkutan maka permohonan pembatalan tidak dapat dilakukan kecuali melampirkan surat kuasa bermaterai dari pemilik tiket kepada yang dikuasakan untuk melakukan pembatalan tiket dengan tetap menunjukan bukti identitas asli pemilik tiket dan menyerahkan fotokopinya.

Jika tiket yang dibatalkan lebih dari satu penumpang namun dengan kode booking yang sama maka fotokopi bukti identitas dan atau surat kuasa pembatalan yang dilampirkan cukup salah satu dari penumpang dimaksud.

Baca Juga : Tips Naik Kereta Api Bagi Ibu Hamil

Formulir pembatalan terdiri dari rangkap 2 berisi data yang harus diisi, berupa data tiket dan data penumpang serta keterangan pengambilan bea pembatalan. Gambar Formulir Pembatalan tiket kereta api silakan lihat dibawah :

Gambar-Formulir-Pembatalan-Tiket

Gambar Formulir Rangkap Pembatalan Tiket

Prosedur membatalkan tiket kereta api

Tiket yang anda cetak/sudah dicetak dilampirkan formulir pembatalan tiket warna merah. Serahkan ke petugas loket. Setelah di proses formulir pembatalan tembusan yang telah diprint bukti pengembalian, distempel (cap stasiun) dan diberikan kepada pemohon , sebagai bukti yang dipergunakan pada saat :

pengambilan bea pembatalan jika pilihan pengembalian bea secara tunai.

Bea pembatalan akan di transfer melalui bank atau dapat diambil tunai di stasiun pada waktu yang telah ditentukan sebagaimana ditulis pada formulir pembatalan.

Tiket lama yang dibatalkan, fotokopi bukti identitas pemilik tiket serta surat kuasa pembatalan tiket jika pembatalannya diwakilkan dilampirkan pada laporan penjualan loket.

Segala ketentuan sebelumnya yang bertentangan dengan ketentuan ini dinyatakan tidak berlaku.

Intinya cara membatalkan pemesanan tiket kereta api adalah anda datang sendiri ke Stasiun dengan membawa KTP / Identitias asli dan fotokopi. Isilah formulir pembatalan tiket warna merah disertai dengan tiket anda. Apabila masih berupa struk pembelian dan kode booking, cetaklah terlebih dahulu, bisa di loket, bisa di mesin Cetak tiket mandiri. Kemudian serahkan ke petugas loket.

Cara membatalkan reservasi tiket kereta api ini tidak berlaku untuk tiket promosi. Tiket Promosi yang dibeli tidak dapat di batalkan atau dirubah tanggal keberangkatannya. Tiket Kereta Api yang masih berupa struk dari Indomart, Alfamart dan sebagainya bisa dibatalkan dengan dicetak terlebih dahulu kemudian baru dibatalkan atau ganti jadwal.

Bagi yang ingin merubah tanggal dan jam keberangkatan mekanismenya harus dibatalkan terlebih dahulu tiketnya, kemudian memesan kembali tiket yang di inginkan dengan catatan tiket masih tersedia.

Bea atau uang pengembalian pembatalan tiket tidak langsung diberikan saat itu, tapi harus menunggu 30-45 Hari kerja terhitung pembatalan tiket tersebut. Apabila dalam 45 hari belum dikembalikan bisa mengubungi CS Stasiun tempat pembatalan tiket, atau telepon (021) 121. Pengembalian tiket bisa tunai bisa melalui rekening anda.

Dimana tempat pengambilan bea pembatalan tiket? Berikut ini Stasiun yang melayani pengambilan biaya pembatalan tiket :

Medan, Tebingtinggi, Siantar, Tanjungbalai, Kisaran Rantauprapat.
Padang.
Kertapati, Prabumulih, Lubuklinggau, Baturaja, Kotabumi, Tanjungkarang.
Serang, Rangkasbitung, Jakartakota, Gambir, Pasar Senen, Bogor,Bekasi, Cikampek.
Purwakarta, Bandung, Kiaracondong, Tasikmalaya, Banjar
Cirebon, Cirebon perujakan, Jatibarang, Brebes.
Tegal, Pekalongan, Semarangponcol, Semarangtawang, Cepu,
Purwokerto, Kutoarjo, Kroya, Cilacap,
Yogyakarta,Solobalapan, Lempuyangan,
Madiun, Kediri, Jombang, Kertosono
Surabaya Gubeng, Surabaya Pasarturi, Sidoarjo, Bojonegoro, Malang, Mojokerto, Blitar.
Banyuwangi Baru, Kalibaru, Jember, Probolinggo, Pasuruan.

Demikian Bagaimana Cara Membatalkan Tiket Kereta Api Online Terbaru yang dapat disampaikan, semoga bermanfaat. Baca Juga : Tiket Gratis Kereta Api