Jadwal dan Harga Tiket KA Tambahan JR KTG

Berikut kami informasikan Jadwal dan Harga Tiket KA Tambahan JR KTG. Kereta Tambahan JR KTG melayani kereta kelas ekonomi dan eksekutif rute Banyuwangi Jember dan Jember Banyuwangi. Keberangkatan awal dari Stasiun Ketapang (Banyuwangi) dan Stasiun Jember. Keberadaan kereta ini untuk mendukung angkutan natal dan tahun baru atau bisa juga bisa saat lebaran.

KA Tambahan JR – KTG menggunakan rangkaian idle Blambangan Ekspress, dengan hanya berjalan pada tanggal 31 Maret – 21 April 2024 untuk angkutan Lebaran. Kereta Tambahan JR KTG menjadi alternatif pilihan bagi warga Jember dan Banyuwangi yang ingin bepergian di kedua kota tersebut.

Rute KA Tambahan JR KTG adalah Jember, Kalisat, Kalibaru, Kalisetail, Temuguruh, Rogojampi, Banyuwangi Kota dan Ketapang.

KA Tambahan JR KTG

Jadwal KA Tambahan JR KTG

STASIUN KEDATANGAN KEBERANGKATAN
JEMBER 12.35
KALISAT 12.54 12.59
KALIBARU 13.44 13.46
KALISETAIL 14.03 14.05
TEMUGURUH 14.14 14.16
ROGOJAMPI 14.27 14.29
BANYUWANGI KOTA 14.42 14.45
KETAPANG 15.00

Jadwal KA Tambahan KTG JR

STASIUN KEDATANGAN KEBERANGKATAN
KETAPANG 07.30
BANYUWANGI KOTA 07.43 07.48
ROGOJAMPI 08.00 08.02
TEMUGURUH 08.14 08.16
KALISETAIL 08.25 08.27
KALIBARU 08.44 08.46
KALISAT 09.31 09.33
JEMBER 09.55

Harga Tiket KA Tambahan JR KTG kelas ekonomi 100.000, kelas eksekutif 130.000. Tiket dapat dipesan di aplikasi acces by kai, tiket,com dan traveloka. Demikian informasi Jadwal dan Harga Tiket KA Tambahan JR KTG semoga bermanfaat.

Leave a Reply