Stasiun Pasarsenen Tercatat Sebagai Primadona Pemudik Lebaran 2025

Stasiun Pasarsenen Tercatat Sebagai Primadona Pemudik Lebaran 2025. Stasiun Pasarsenen menjadi stasiun andalan pemudik pada angkutan Lebaran 2025. Stasiun Pasarsenen sudah melekat dengan kereta ekonomi. Yap, keberangkatan kereta api ekonomi terutama yang ekonomi subsidi diawali dari Stasiun Pasarsenen. Begitu juga dengan kedatangan atau tujuan akhir kereta ekonomi di Jakarta, ya di Pasarsenen ini.

Penumpang yang mudik ke daerah asal tentu mempertimbangkan harga tiket kereta api. Kereta api ekonomi subsidi / ekonomi pso menjadi target buruan perang tiket kereta api lebaran. KA Airlangga Pasarsenen-Surabaya Pasarturi, KA Bengawan Pasarsenen-Purwosari (Solo), KA Serayu Pasarsenen-Purwokerto via Kiaracondong, KA Cikuray Pasarsenen-Garut adalah kereta PSO.

Kereta tersebut mempunyai kapasitas yang lumayan banyak, karena tiap kereta terdiri dari 106 penumpang. Fasilitas kereta ekonomi PSO tersebut berupa tempat duduk saling berhadapan, sandaran tegak, 3-2 adu dengkul.

Stasiun Pasarsenen

Selain kereta ekonomi PSO, ada juga kereta ekonomi komersil seperti Majapahit, Progo, Jayakarta, Tawang Jaya, Kertajaya dan Jaka Tingkir. Ada juga kereta campuran ekonomi dan eksekutif yang mengawali keberangkatan dari Pasarsenen seperti KA Dharmawangsa, KA Senja/Fajar Utama YK, KA Sawunggalih, KA Mataram, KA Gajahwong, KA Bogowonto, KA Madiun Jaya, KA Jayabaya, KA Gaya Baru Malam Selatan, KA Brantas, dst.

Stasiun Pasarsenen mempunyai keunggulan pada konektivitas antar moda yaitu langsung terhubung dengan KRL Commuter Line, Terminal Bus Senen, TransJakarta, dan area pick-up angkutan online. Keunggulan Stasiun Pasarsenen ini membuat perjalanan para pemudik semakin praktis dan fleksibel.

Integrasi transportasi dan aksesibilitas yang mudah membuat penumpang yang mudik ke Jawa Tengah, Yogyakarta dan Jawa Timur mempunyai andil dalam pemilihan Pasarsenen sebagai keberangkatan dan tujuan akhir mereka.

Kalau dilihat dari psikologi pemudik, faktor penentu pertama naik kereta dari Pasarsenen adalah karena harga tiket kereta (ekonomi PSO), tersedia kereta ekonomi dan eksekutif (komersil), tersedia banyak pilihan jadwal perjalanan, Integrasi transportasi dan aksesibilitas yang mudah.

Leave a Reply