Kini KRD Kertosono Layani 2 Kali Keberangkatan

Sobat keretaapikita yang terhormat, tahukah anda jika kini KRD Kertosono layani 2 Kali Keberangkatan dalam satu hari. Terhitung mulai tanggal 16 Januari 2015, kereta api krd lokal Kertosono Surabaya kota PP melayani keberangkatan kereta api pagi dan sore hari dari kertosono, siang dan malam hari dari surabaya kota. Jadwal KRD Kertosono Reguler berangkat dari kertosono pagi pada pukul 04.40 WIB sedangkan keberangkatan malam dari surabaya kota adalah 20.00 WIB. Nah untuk tanggal 16 januari 2015 KRD melayani keberangkatan siang dari surabaya kota pada pukul 10.11 dan sore hari dari kertosono pada pukul 14.25 WIB. Jadwal KRD tambahan ini awalnya menggunakan nomor kereta api PLB 7085 dan PLB 7086.

Dengan adanya dua kali jadwal keberangkatan KRD Kertosono ini ada alternatif jadwal kereta api yang menghubungkan Surabaya ke Kertosono untuk jadwal selepas KA Dhoho siang. KA Krd tambahan ini akan berhenti di Stasiun Gubeng, Wonokromo, Sepanjang, Boharan, Krian, Kedinding, Tarik, Mojokerto, Curahmalang, Sumobito, Peterongan, Jombang, Sembung dan terakhir Kertosono, begitu juga sebaliknya. Rute KRD Kertosono tambahan ini sama dengan rute KRD Kertosono reguler.

Harga tiket KRD Kertosono Tambahan dari surabaya ke kertosono sebesar Rp 10.000 (sepuluh ribu rupiah) sama dengan KRD Kertosono reguler. Cukup murah bukan? tarif berlaku single, tidak ada tarif reduksi untuk anak dan tidak ada tarif promo. Rangkaian kereta api KRD kertosono tambahan akan menggunakan rangkaian krd reguler dengan fasilitas kereta api ekonomi AC. Tiket KRD beralih ke tiket therma dan tidak bisa dipesan.

 

KRD-Kertosono-Tambahan

Jadwal KRD Kertosono Terbaru Per 1 April 2017 :

 

KA 448 KRD Kertosono Pagi

Stasiun Datang Berangkat
KERTOSONO 04.40
SEMBUNG 04.48 04.50
JOMBANG 04.58 05.02
PETERONGAN 05.08 05.10
SUMOBITO 05.18 05.20
CURAHMALANG 05.25 05.47
MOJOKERTO 05.57 06.00
TARIK 06.11 06.13
KEDINDING 06.19 06.21
KRIAN 06.27 06.29
BOHARAN 06.35 06.37
SEPANJANG 06.47 06.50
WONOKOROMO 06.58 07.08
SURABAYA GUBENG 07.14 07.18
SURABAYA KOTA 07.26

KA 450 KRD Kertosono Siang

Stasiun Datang Berangkat
KERTOSONO 14.25
SEMBUNG 14.35 14.37
JOMBANG 14.45 14.58
PETERONGAN 15.06 15.08
SUMOBITO 15.17 15.19
CURAHMALANG 15.25 15.27
MOJOKERTO 15.36 15.39
TARIK 15.49 15.51
KEDINDING 15.57 15.59
KRIAN 16.05 16.07
SEPANJANG 16.13 16.20
SEPANJANG 16.29 16.43
WONOKOROMO 16.50 16.57
SURABAYA GUBENG 17.03 17.07
SURABAYA KOTA 17.15

KA 447 KRD Dari Surabaya Gubeng ke Kertosono :

Stasiun Datang Berangkat
SURABAYA KOTA 10.00
SURABAYA GUBENG 10.08 10.11
WONOKROMO 10.17 10.22
SEPANJANG 10.29 10.31
BOHARAN 10.40 10.42
KRIAN 10.48 10.50
KEDINDING 10.56 10.58
TARIK 11.04 11.12
MOJOKERTO 11.21 11.24
CURAHMALANG 11.33 11.35
SUMOBITO 11.40 11.58
PETERONGAN 12.06 12.14
JOMBANG 12.20 12.23
SEMBUNG 12.31 12.33
KERTOSONO 12.42

KA 479 KRD Dari Surabaya Gubeng ke Kertosono :

Stasiun Datang Berangkat
SURABAYA KOTA 20.00
SURABAYA GUBENG 20.08 20.11
WONOKROMO 20.18 20.20
SEPANJANG 20.27 20.31
BOHARAN 20.40 20.46
KRIAN 20.52 21.00
KEDINDING 21.06 21.13
TARIK 21.19 21.30
MOJOKERTO 21.40 21.43
CURAHMALANG 21.52 21.54
CUMOBITO 22.00 22.02
PETERONGAN 22.10 22.12
JOMBANG 22.18 22.21
SEMBUNG 22.29 22.31
KERTOSONO 22.40

Manfaatkan fasilitas Kereta api relatif murah ini untuk menjangkau Kertosono sampai Surabaya sebagai transportasi andalan murah dan cepat. Akhir kata, cukup sekian berita kereta api krd dari saya, kini krd kertosono layani 2 kali keberangkatan dalam satu hari.  Pembelian tiket KRD Kertosono bisa dipesan H-7 sebelum keberangkatan di loket stasiun. Tiketnya sudah beralih ke tiket thermal.

2 Comments

  1. M Arifin Basyir

Leave a Reply