Banyak yang tanya Apa Maksud Tiket Kereta Api Tersedia Tanpa Kursi? Berikut ini kami jelaskan apa itu tiket tanpa kursi atau tanpa tempat duduk. Naik kereta api memang menyenangkan, apalagi bepergian bersama keluarga. Kereta Api lokal menjadi pilihan untuk menemani bepergian dengan rute pendek atau tidak terlalu jauh. Nah…tiket tanpa tempat duduk atau tanpa kursi dijual pada kereta lokal.
Pada kereta api lokal, tiket tanpa kursi atau tanpa tempat duduk ini biasanya dijual setelah kapasitas kursi sudah habis, maka 50% dari total kursi tersebut dijual tanpa tempat duduk. Khusus pada kereta api tertentu seperti KRL atau Commuter Line lokal Arjonegoro, Surabaya Pasuruan, Jenggala Surabaya Indro, Prameks, tiketnya dijual tanpa tempat duduk. Jadi tempat duduknya siapa duluan dia yang menempati tempat duduk.
Ketika anda memesan tiket KA Jenggala, Arjonegoro, Surabaya Pasuruan di KAI Acces, maka akan muncul tiket tersedia. Ketika anda memilih kereta tersebut dan memasukkan data nama penumpang, dan tempat duduknya otomatis muncul tanpa kursi atau tanpa tempat duduk. Itu artinya memang tidak ada penomoran di tempat duduk kereta tersebut. Atau siapa yang duluan naik, dia yang dapat tempat duduk duluan.
Penumpang dengan keberangkatan stasiun paling awal yang paling berkesempatan mendapatkan tempat duduk terlebih dahulu. Apalagi kalau di jam berangkat dan pulang kerja serta di weekend, penumpang sudah penuh sesak di stasiun awal pemberangkatan. Penumpang yang dari stasiun pertengahan biasanya tidak dapat tempat duduk atau berdiri.
Baca Juga Apakah Boleh Bawa Sepeda Lipat di Kereta Api
Nah…itu dia Maksud Tiket Kereta Api Tersedia Tanpa Kursi ya. Cukup jelas bukan. Tiket tersedia di KAI Acces ketika dipesan, tiketnya tanpa kursi atau tanpa tempat duduk.